Thursday, May 26, 2011

Fokus (2)

Pada postingan saya terdahulu telah disinggung tentang hal fokus diibaratkan kita sedang mengemudi sebuah mobil.Sedangkan kali ini bahasan saya tentang fokus yaitu lebih menitikberatkan kepada kecepatan dan keakuratan dalam hal  mengambil suatu keputusan.
Pada dasarnya setiap orang ialah pemimpin
bagi yang dipimpinnya.Seorang presiden adalah pemimpin bagi masyarakatnya,Pimpinan Perusahaan merupakan pemimpin bagi karyawannya,sampai pada lingkungan yang lebih kecil,misalnya Pak RT juga pimpinan bagi masyarakat di lingkungannya,seorang ayah atau bapak ialah pimpinan bagi keluargannya,dan yang terbawah adalah Individu itu sendiri merupakan pemimpin bagi dirinya sendiri.
Seorang pemimpin bukan hanya dituntut agar bisa memanage atau mengatur yang dipimpinnya,tapi juga harus menjadi seorang decision maker(pengambil keputusan) yang handal dan bisa diandalkan.Dia berani memutuskan dengan cepat dan siap menanggung resiko selama apa yang diputuskannya adalah untuk kebaikan bagi yang dipimpinnya.
Pengambil keputusan bisa diibaratkan seorang pilot,driver,atau nahkoda sebuah kapal.Kapan dia harus membelokkan yang dikemudikannya,kapan harus menambah kecepataanya atau mengurangi kecepataanya.
Dalam menghadapi suatu masalah pengambil keputusan harus bergerak cepat dan fokus pada tujuan,dia cepat bertindak tetapi tidak tergesa gesa yang berakibat loss of control (hilang kendali) atau bisa dibilang sudah tak mempunyai sense of focus lagi,ini berakibat pada hilangnya gambaran hasil dari apa yang diputuskannya.
Gambar diatas terlihat,seseorang yang hampir tenggelam karena perahunya terbalik,dia memutuskan dengan cepat untuk mengail sebuah ban,tapi dia kehilangan fokusnya,akibat dari keputusannya maka ban tersebut malah bisa bocor terkena mata kail dan hilanglah harapan untuk selamat.Dia tidak fokus karena melihat ikan hiu yang merupakan bahaya kedua (belum tentu ikan hiu itu memangsanya) yang akhirnya malah menjatuhkan diri ke dalam bahaya yang pertama (tenggelam).
Kesimpulan dari bahasan saya diatas ialah bahwa seorang pemimpin harus handal dan cepat mengambil keputusan sebagai decision maker dengan tetap fokus dan tidak tergesa gesa.

No comments:

Post a Comment

Manfaat Minum Kopi