Sunday, May 29, 2011

Kemacetan Lalu Lintas

Sebagai orang awam saya mencermati suasana lalu lintas kendaraan bermotor saat ini sudah semakin mendekati titik rawan.Kalau kita perhatikan,sekarang yang namanya macet bukan hanya terjadi di jalan jalan utama di kota besar,melainkan sudah menjalar ke jalan jalan alternatif maupun ke pinggiran kota.Saya juga menilai bahwa yang namanya macet kalau waktu waktu terdahulu itu terjadi di jam jam tertentu.misalnya pagi hari disaat semua orang memulai aktifitas pekerjaan,di sore hari saat jam pulang kerja,atau hari hari tertentu,misalnya malam minggu atau hari senin.Tapi sekarang terlihat sudah tak ada lagi yang namanya jam jam macet,karena kemacetan bisa terjadi setiap saat.
Dulu sewaktu saya masih kecil jarak dari kota cimahi ke kota cililin itu bisa ditempuh dengan waktu paling lama 1 jam,tapi sekarang jangan harap bisa kurang dari 1 jam,bahkan saya pernah akibat macet di jalan raya barat cimahi,terus jalan rancabelut,permata,jalan raya cimareme,sampai ke cililin itu ditempuh dalam waktu 2 1/2 jam naik kendaraan umum.Sampai ke cililin badan terasa tidak karuan dan kekesalan ada di hati,mau marah sama siapa tak ada yang harus dimarahi.
Itulah gambaran lalu lintas saat ini,kejadian seperti saya diatas,hanyalah sebagian kecil dari kemacetan kemacetan yang terjadi di kota bandung.
Sebenarnya kalau dilihat dari geografisnya bandung itu kaya akan jalan jalan alternatif atau bisa dikatakan jalan tikus untuk menghindari macet atau sebagai pembuangan macet,tapi yang menjadi masalah ialah kurangnya sosialisasi dan bagi pengguna jalan banyak yang tidak mengetahuinya,atau kalaupun ada yang tahu mereka lebih memilih jalan yang berpeluang untuk terjebak macet.Alasannya mungkin bermacam macam,tapi ada satu yang perlu dicatat bahwa jalan jalan alternatif itu selain mempunyai lebar jalan yang sempit juga banyaknya lubang dan apa yang disebut dengan rintangan polisi tidur.Banyak rintangan polisi tidur tidak sesuai penempatannya dan kerap jaraknya,hal ini akan membuat pengguna jalan enggan melewati jalan tersebut.
Penempatan polisi tidur yang tidak tepat justru akan membuat kecelakaan.Saya pernah punya teman sebut saja namanya pa maman,dia pernah terjungkal gara gara hilang keseimbangan saat melindas polisi tidur yang salah penempataanya.Polisi tidur sebenarnya efektif dan berguna bila dibuat di dekat sekolah, di depan gang yang hidup lalu lalang orangnya,di depan puskesmas/praktek dokter dan di tempat yang sekiranya banyak orang untuk menyebrangi jalan.
Kalau semua pihak sudah mengetahui langkah langkah untuk mengurangi kemacetan lalu lintas,ditambah kesadaran dari para pengguna jalan,saya yakin tak akan ada lagi kata macet total.

No comments:

Post a Comment

Manfaat Minum Kopi